Pengertian Bootable Dan Cara Membuat Bootable Di Flashdisk Maupun CD/DVD - Bootable merupakan sebuah fasilitas yang ada pada setiap sistem operasi, dimana ditempatkan pada media penyimpanan yang berupa flashdisk, CD/DVD ROM atau media penyimpanan lainnya. Mengapa dinamakan dengan bootable? Karena sistem operasi akan melalui first boot menggunakan sebuah media penyimpanan. Booting yang dilakukan harus melalui tahapan-tahapan yang benar, misalnya saat akan mengatur pengaturan pada BIOS.
Pada BIOS tentunya harus ditentukan sesuai dengan media apa yang akan digunakan nantinya, apakah itu Harddisk, CD/DVD ROM, Flashdisk atau media penyimpanan lainnya. Pengaturan seperti itu dapat dilakukan pada menu boot kemudian set boot order setelah itu tinggal atur first boot atau booting awal. dan beberapa perangkat dan software diperlukan untuk membuat sebuah bootable ini diantaranya adalah:
- PC/Laptop
- Flashdisk dengan size memadai dari sistem operasi.
- Software bootable (jika perlu)
- Sistem Operasi
Banyak sekali software bootable flashdisk seperti Windows USB/DVD Tools, Rufus, WinToBootic, SARDU multiboot USB and DVD CREATOR, Xboot, Win32 Disk Imager, WinSetupFromUSB, Zotac Win USB Maker, TransMac, UNetbootin, A Bootable USB, Ultraiso, Universal USB Installer dan masih banyak yang lain.
Gimana? banyak kan software yang bisa kita gunakan hehe..., dan beberapa software yang sering digunakan ialah Windows USB/DVD Tools,Universal USB Installer dan Rufus, hanya mengetik usb bootable di search enggine google kita akan menemukan 3 software tersebut diindex google.